Sambut HBA Ke-64, Kejari Morowali Gelar Donor Darah Wujud Kepedulian Terhadap Sesama

    Sambut HBA Ke-64, Kejari Morowali Gelar Donor Darah Wujud Kepedulian Terhadap Sesama
    Kajari Morowali I Wayan Suardi Ikut langsung donor darah

    MOROWALI, Sulawesi Tengah - Dalam rangka menyambut peringatan Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke-64 yang jatuh pada tanggal 21 Juli 2014, Kejaksaan Negeri (Kejari) Morowali menggelar kegiatan donor darah sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama dan dukungan untuk kebutuhan darah di seluruh Indonesia.

    Pelaksanaan kegiatan ini berlangsung di Aula kantor Kejari Morowali yang beralamat di jl Adhiyaksa Kelurahan Mendui, Kecamatan Bungku Tengah, Kabupaten Morowali, Selasa (16 Juli 2024).

    Kajari Morowali I Wayan Suardi SH, MH, pada kesempatan itu mengatakan bahwa kegiatan donor darah ini merupakan bagian dari rangkaian acara Hari Bhakti Adhyaksa, yang bertujuan untuk menumbuhkan semangat sosial dan kepedulian di kalangan pegawai Kejaksaan Negeri Morowali serta masyarakat umum.

    "Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat sosial dan kepedulian kalangan pegawai Kejaksaan Negeri Morowali serta masyarakat umum sebagai wujud nyata kepedulian sesama, " terang Kajari Morowali I Wayan Suardi.

    Dikatanya bahwa acara ini diadakan bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) dan diikuti oleh 30 orang pegawai Kejaksaan Negeri Morowali dan 19 orang dinyatakan memenuhi syarat untuk mendonorkan darahnya.

    Selanjutnya, disampaikan I Wayan Suardi bahwa acara donor darah ini diselenggarakan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat untuk memastikan keselamatan semua peserta, termasuk pemeriksaan kesehatan sebelum donor, penggunaan peralatan medis steril, serta penerapan jarak fisik dan sanitasi yang sesuai.

    "Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk memenuhi kebutuhan darah di masyarakat, tetapi juga sebagai simbol dedikasi dan komitmen Kejaksaan Negeri Morowali dalam memberikan kontribusi positif kepada masyarakat Kabupaten Morowali, " tandasnya.

    Sebelumnya juga, Kejari Morowali telah melakukan berbagai kegiatan sosial lainnya yakni Baksos ke pondok pesantren, ke purnama dan ke keluarga prasejahtera di kampung matano serta pemberian makan bergizi dan vitamin bagi anak-anak stanting kurang lebih 100 anak yang merupakan anak asuh Kejari Morowali.

    (PATAR JS)

    morowali
    Patar Jup Jun

    Patar Jup Jun

    Artikel Sebelumnya

    Kasrem 132/Tdl Hadiri Peresmian Penerbangan...

    Artikel Berikutnya

    Gubernur Sulteng Terbitkan SK Plh Bupati...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU

    Ikuti Kami